DOSEN UWKS MELAKUKAN PELATIHAN PEMASARAN DIGITAL PADA PRODUK UMKM KOMUNITAS ISIK SURABAYA
Selama bulan Desember 2022 Universitas Wijaya Kusuma Surabaya mengadakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat bersama dengan Komunitas Ibu-Ibu SMART Indonesia Kuat (ISIK) Surabaya yang pelaksanaannya dibiayai oleh Ditjen Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi melalui Program Insentif Pemberdayaan Masyarakat Terintegrasi dengan MBKM berbasis kinerja Indeks Kinerja Utama (IKU) Universitas Wijaya Kusuma Surabaya.
Pengabdian Kepada Masyarakat ini berfokus pada kegiatan pelatihan kepada ibu-ibu ISIK untuk meningkatkan penjualan UMKM melalui strategi pemasaran digital yang baik. Narasumber yang dihadirkan untuk membimbing ibu-ibu ISIK ini adalah Dr. Anang Kukuh Adisusilo, M.T.; Dr. Santirianingrum Soebandhi, M.Com. dan Dr. Kristiningsih, M.Si. yang mahir di bidang masing-masing.
Kegiatan ini merupakan sarana untuk meningkatkan daya tarik produk UMKM ISIK Surabaya agar memiliki daya saing dan daya jual yang tinggi. Selain itu, kegiatan ini juga memberikan kesadaran kepada masyarakat tentang urgensi strategi pemasaran digital yang memikat di era industri 4.0 ini. (/red)