UWKS AKAN GELAR WISUDA DRIVE THRU
Universitas Wijaya Kusuma Surabaya terus berupaya untuk menanggulangi penyebaran COVID-19 salah satunya dengan cara mengubah pelaksanaan Wisuda Sarjana (S1) dan Magister (S2) semester gasal tahun 2019/2020 menjadi wisuda dengan cara drive thru. Rencananya wisuda dengan cara drive thru ini akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 08 Agustus 2020, pukul 07.30 – selesai WIB, bertempat di halaman Lobby D Kampus Pusat Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Sebelumnya, mahasiswa dapat mengambil atribut wisuda pada tanggal 27 Juli - 05 Agustus 2020, pukul 08.30 - 14.00 WIB di loket BAA dengan menunjukkan bukti asli dan fotocopy pembayaran wisuda.
Wisuda merupakan momentum bersejarah dan spesial bagi para mahasiswa yang menandai kelulusannya setelah belajar sekian tahun di Universitas Wijaya Kusuma Surabaya. Panitia wisuda berusaha merancang prosesi wisuda dengan cara drive thru ini sebaik mungkin dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Meskipun dilaksanakan dengan cara drive thru, panitia wisuda berusaha tidak menghilangkan esensi dari prosesi wisuda, hanya yang membuat berbeda adalah kemasannya yang menyesuaikan dengan situasi pandemi COVID-19.
Sebelum prosesi berlangsung, seluruh mahasiswa dan orang tua dipersilahkan melihat tutorial wisuda secara daring. Video tutorial wisuda dengan cara
drive thru dapat disimak pada laman youtube berikut:
https://youtu.be/ezLg-J2a-IQ
Mahasiswa dan orang tua juga dipersilahkan membaca tata tertib wisuda dengan cara
drive thru pada link berikut
(KLIK)
Seluruhnya prosesi wisuda dengan cara drive thru dapat dipelajari dari rumah. Mulai dari pemeriksaan suhu tubuh di pintu masuk hingga prosesi wisuda berakhir. Setiap peserta wisuda masing-masing menghabiskan waktu kurang dari 10 menit dalam proses wisuda drive thru ini. Cara ini dipilih untuk menghindari kerumunan dan interaksi intensif antarwisudawan serta menyegah penyebaran COVID-19.(/red)